Blusukan Ke Rumah Warga, Polsek Empang Kembali Salurkan Bantuan Sosial Untuk Warga Kurang Mampu

    Blusukan Ke Rumah Warga, Polsek Empang Kembali Salurkan Bantuan Sosial Untuk Warga Kurang Mampu

    Sumbawa NTB - Kegiatan bakti sosial kembali dilaksanakan jajaran Polres Sumbawa kepada masyarakat yang membutuhkan, Kali ini Polsek Empang melalui Bhabinkamtibmas Desa Mata yakni Brigadir Juvitar Dwi Rizky menyalurkan bantuan di desa binaanya yang berlokasi di desa Mata Kecamatan Tarano, Sabtu (03/12/22) pagi.

    Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan blusukan ke rumah warga masyarakat untuk menyalurkan bantuan beras. Sebanyak 10 paket bantuan diserahkan kepada masyarakat yang membutuhkan.

    Sementara itu ditempat terpisah, Kapolres Sumbawa AKBP Henry Novika Chandra S.I.K, MH., melalui Kasi Humas AKP Sumardi S.Sos mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian Polri pada masyarakat pasca penyesuaian harga BBM yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.

    Kasi Humas menjelaskan bahwa hari ini Polres Sumbawa melalui Polsek Empang kembali menyalurkan sedikit batuan untuk masyarakat. "Semoga dengan adanya kegiatan ini, bisa sedikit membantu kesulitan yang dihadapi masyarakat pasca penyesuaian harga BBM yang telah ditetapkan oleh Pemerintah, ” ujarnya.

    Lanjutnya, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan rutin yang kedepannya akan terus dilakukan oleh Polres Grobogan beserta Jajarannya, untuk membantu sesama.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Peringati Hari Disabilitas Internasional,...

    Artikel Berikutnya

    Himbau Peternak Antisipasi PMK, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Imigrasi Mataram Jemput Bola, Layanan Eazy Passport Hadir di BPK NTB
    Semarak Hari Bhakti Imigrasi ke 75, Kantor Imigrasi Mataram Gelar Fun Walk untuk Kebersamaan dan Kebugaran
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran

    Ikuti Kami