Bentuk Kepedulian, Polsek Alas Barat Kembali Salurkan Bantuan Sosial

    Bentuk Kepedulian, Polsek Alas Barat Kembali Salurkan Bantuan Sosial

    Sumbawa NTB - Personel Polsek Alas Barat Polres Sumbawa Polda NTB melakukan penyaluran bantuan sosial berupa beras kepada warga yang membutuhkan akibat dampak penyesuaian kenaikan harga BBM. Bantuan hari ini disalurkan untuk warga di wilayah hukum Polsek Alas Barat, Jumat (09/12/22) pagi.

    Penyaluran bantuan itu disalurkan langsung oleh Kapolsek Iptu Lalu Sukardi bersama anggota Polsek Alas Barat. Kegiatan ini dilakukan secara langsung door to door ke warga yang membutuhkan akibat dampak penyesuaian harga BBM.

    Ditempat terpisah, Kapolres Sumbawa Polda NTB AKBP Henry Novika Chandra S.I.K, MH., mengatakan penyaluran bantuan terus dilakukan oleh Pasukan Bhayangkara Tangguh Polres Sumbawa dan jajaran sebagai bentuk kepedulian Polri untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM.

    "kegiatan penyaluran bantuan sosial ini secara bertahap terus kami lakukan, sebelumnya kita juga telah menyalurkan bantuan sejenis di kecamatan-kecamatan lain melalui kerja bersama Polsek jajaran dan para personel Bhabinkamtibmas untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu" katanya.

    AKBP Henry juga berharap semoga apa yang di lakukan oleh Personel Jajaran Bhayangkara Tangguh Polres Sumbawa dapat memotivasi yang lainnya agar saling peduli terhadap sesama sehingga bersama melewati situasi ekonomi nasional saat ini dengan aman dan sejahtera. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Stabilitas Kamtibmas, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Waspada Curanmor, Polsek Plampang Tingkatkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Daerah Peduli Penyiaran, Provinsi NTB dan Kota Mataram Raih Penghargaan Anugerah KPI 2024

    Ikuti Kami